Malang, 26 Agustus 2020 - Meskipun dalam masa pandemi, prodi pendidikan matematika tetap produktif dengan melaksanakan kegiatan workshop penguasaan aplikasi matematika bagi guru-uru matematika SMP. Kegiatan ini merupakan bentuk dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diketuai oleh dosen pendidikan matematika. Adi Slamet Kusumawardana, M.Si, sekretaris prodi sekaligus ketua pada kegiatan ini beranggotakan Anis Farida Jamil, M.Pd dosen pendidikan matematika, dan Ali Sofyan Kholimi, M.Kom dosen prodi informatika. Peserta workhsop ini adalah guru matematika dari dua SMP yaitu SMP Muhammadiyah 6 Dau dan SMP Diponegoro Batu.
Guru dituntut untuk dapat mengikuti perkembangan teknologi apalagi dalam situasi pandemi saat ini dimana pembelajaran dilaksanakan semua secara online.Guru yang tidak menguasai perkembangan teknologi akan kesulitan dan tidak dapat melaksanakan pembelajaran dengan baik. Guru harus bisa memanfaatkan platform pembelajaran online yang terbaik sesuai kondisi sekolahnya masing-masing. Selain itu, Matematika adalah mata pelajaran yang menuntut guru dapat menguasai aplikasi-aplikasi yang membantu dalam menuliskan simbol, menggambar grafik, diagram, bangun datar, bangun ruang dan sebagainya. Hal tersebut yang mendasari pentingnya kegiatan workshop ini diselenggarakan bagi guru matematika.
*foto Bapak Adi Slamet, M,Si ketika membimbing guru dalam menggunakan salah satu aplikasi matematika
Terdapat 4 aplikasi yang diajarkan pada kegiatan workshop ini antara lain 1) penggunaan platform pembelajaran Mentimeter dengan pemateri Rizal Dian Azmi, M.Sc, 2) penggunaan aplikasi fx-draw 6 dalam pengembangan bahan ajar matematika dengan pemateri Anis Farida Jamil, M.Pd dan Adi Slamet, M.Si, 3) penggunaan aplikasi GeoGebra dalam pembelajaran dengan pemateri Zukhrufurrohmah, M.Pd dan Ali Sofyan Kholimi, M.Kom, dan 4) mengenal aplikasi Microsoft Mathematics. Kegiatan ini dilakukan secara luring dengan bertempat di ruang dosen prodi pendidikan matematika UMM kampus 3. Hal tersebut tetap secara luring karena permintaan guru-guru sendiri, dan keefektifan pelaksanaan kegiatan workshop dengan tidak meninggalkan segala aturan protokol kesehatan.
* foto Ibu Anis Farida Jamil, M.Pd dalam menjelaskan cara penggunaan fx-draw 6
Kegiatan ini memiliki luaran berupa bahan ajar yang dikembangkan oleh guru-guru peserta workshop dengan memanfaatkan aplikasi matematika yang sudah mereka pelajari tersebut. Harapan kegiatan ini adalah guru dapat dengan mudah mengembangkan bahan ajar yang baik dengan memanfaatkan aplikasi matematika tersebut. "Dulu manual saya membuat gambar-gambar bangun datar di Word, wah ternyata sekarang mudah sekali ya dengan tau aplikasi-aplikasi matematika ini", ujar salah satu guru peserta workshop. Kegiatan workshop diakhiri dengan pengisian angket online oleh guru tentang respon, saran, ataupun kritik mereka setelah mengikuti kegiatan ini.